Mobile Legends

Pandangan Caster MPL PH, Naisou Mengenai Rumor MDL yang Akan Datang

Pavel TanujayaTuesday, 21 June 2022
Logo article
Ads

Caster MPL PH, Naisou, memberikan pendapatnya mengenai MDL PH yangg dikabarkan akan segera hadir di Filipina, apakah ia setuju?

Keberadaan MDL di Filipina belakangan ini mulai secara perlahan menjadi topik pembicaraan yang cukup hangat. Ternyata beberapa sosok esports Mobile Legends di sana cukup setuju dengan adanya kompetisi tersebut.

Salah satunya adalah Naisou, caster Inggris untuk MPL PH tersebut sangat setuju dengan keberadaan MDL PH yang katanya akan hadir pada musim selanjutnya.

BACA JUGA: MSC 2022 Pecahkan Rekor Viewers Sepanjang Sejarah, Hampir Sentuh 3 Juta Views

Naisou Setuju Jika MDL Dilaksanakan di Filipina

MDL PH

RevivaLTV berkesempatan untuk bertanya kepada sang caster mengenai MDL PH yang dikabarkan akan datang ini. Ia sangat setuju jika benar liga tersebut akan terjadi di Filipina.

Melihat ada banyaknya pemain dari Filipina yang kesulitan untuk bisa masuk ke dalam tim profesional, dengan adanya turnamen ini pun dipastikan para pemain tersebut bisa mendapatkan wadah yang cocok.

Hal ini dilatarbelakangi dengan banyaknya turnamen kecil komunitas yang cukup diminati di Negara Lumbung Padi Asia ini. Hanya saja, di balik itu Naisou masih ragu dengan pendukung MDL PH nantinya.

BACA JUGA: Xin Beberkan Kelebihan Lemon & Skylar Sebagai Goldlaner RRQ di MSC 2022

Naisou Caster PH
Photo via: jcrezabek

Jika dibandingkan dengan MPL PH yang saat ini sudah sangat besar, pastinya MDL PH akan kekurangan dalam segi viewership.

"Saya setuju dengan MDL, karena MPL sudah merupakan scene yang besar. Liga amatir, tentunya ada banyak sekali talenta muda di Filipina, yang enggak ada di pro scene. Akhirnya ada kompetisinya untuk mereka berkesempatan masuk ke pro scene.

Menurut saya mungkin akan menjadi besar, karena akan ada banyak pemain yang tertarik untuk join ke tim sebagai pemain. Tapi untuk produksi dan viewership, mungkin enggak akan sebesar MPL," ujar Naisou.

BACA JUGA: Setelah Kalahkan RRQ, RSG Nathzz Justru Ingin Melawan Alter Ego Karena Ada Pai

Naisou juga menebak bahwa liga ini mungkin tidak akan muncul dengan cepat pada Season 10 mendatang, karena persiapan untuk menyambut musim dengan angka bagus tersebut pastinya harus diperhatikan dengan matang.

Masuk ke musim kesepuluh pasti akan ada banyak sekali yang harus dipersiapkan, terlebih lagi akan ada M4 World Championship yang terjadi. Mungkin MDL PH akan datang saat akan menyambut MPL PH Season 11 menurut Naisou.

BACA JUGA: Kalahkan RRQ di Grand Final MSC 2022, KB Analisis Letak Kekuatan RSG PH

Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad

Share this Article

Ads

Tags Populer

Ads