Gaming Hub asal Indonesia Good Games Guild (GGG) memperkenalkan Battle of Guardians, game fighting dengan Web 3.0 pertama di Indonesia.
GGG sendiri adalah sebuah gaming hub yang bertujuan untuk menciptakan ekonomi dunia maya terbesar dengan mensponsoori jutaan gamer untuk mendapatkan penghasilan (play to earn).
Battle of Guardians ini adalah proyek inkubasi pertama dari Good Games Labs yang sudah siap untuk diluncurkan pada bulan September 2022 ini.
Bagi para gamers yang sangat mendalami genre fighting, pastinya diharapkan terpancing dengan game buatan Indonesia pertama ini, di mana kalian juga bisa mendapatkan pendapatan di game ini lho.
BACA JUGA: Junior Pesimis Bigetron dan EVOS Lolos ke Final PMGC 2022, GD GIDS juga Kena Sikat