Setelah tampil kurang memuaskan dan hanya meraih posisi ke-6 di grand final PMPL ID Fall 2022, Zuxxy beberkan kekurangan Bigetron Red Aliens.
Target Bigetron RA untuk meraih juara di PMPL ID Fall 2022 tidak terpenuhi. Kekecewaan dan kesedihan tumpah dari segala sisi, baik dari pemain, pelatih, manajemen, maupun para pendukung setia.
Sebenarnya, asa untuk juara itu sempat terlihat pada hari pertama grand final PMPL ID Fall 2022. Terbukti dengan keberhasilan mereka menutup hari di peringkat pertama.
Namun setelah tampil baik pada hari pertama, Bigetron RA justru cenderung mengalami penurunan di sisa dua hari berikutnya. Pada akhirnya, mereka harus puas menyelesaikan turnamen di peringkat ke-6.
BACA JUGA: Pasta Ingin Melihat Ryzen Bermain di Tim Lain, Kenapa?